Menjawab rasa penasaran tentang Metode Delphi, wawancara, dan observasi dalam penelitian

03 Juli 2024 Novita Frieda Ria

Array

Jakarta – Sebagai rangkaian Program Study Buddy, Perpustakaan BPK kembali menggelar diskusi bertema Metode Delphi, Wawancara, dan Observasi dalam Penelitian pada Kamis (27/6). Acara digelar secara daring melalui Aplikasi zoom meeting untuk menjangkau peserta yang lebih luas di seluruh Indonesia baik Pegawai BPK maupun peserta umum sehingga ilmu yang tersampaikan dalam diskusi ini dapat bermanfaat secara lebih luas. Tercatat 144 orang peserta hadir di layar zoom.
Acara dibuka oleh Kepala Bagian Pengelolaan Informasi, yang diwakili oleh Kepala Subbagian Media dan Publikasi selaku Plh, Ibu Bestantia Indraswati. Dalam sambutannya, Plh. Kepala Bagian Pengelolaan Informasi berharap bahwa diskusi ini dapat memberikan manfaat kepada seluruh peserta. Beliau juga menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas terlaksananya Program Study Buddy, dan sekaligus juga memberikan apresiasi kepada seluruh buddy yang telah berkomitmen penuh dalam memberikan bantuan dan pendampingan bagi para Pegawai selama menjalani proses riset.
Hadir sebagai narasumber adalah Ibu Windawaty Saurmauli Pangaribuan dan Bapak Lukman Hadi Dwi Purnomo, Penelaah Teknis Kebijakan di Direktorat Utama Perencanaan, Evaluasi, dan Analisis Kebijakan Pemeriksaan Keuangan Negara (Ditama Renvaja) BPK RI. Ibu Windawaty dan Bapak Lukman merupakan buddy dalam program ini.
Pada sesi diskusi, Ibu Windawaty membagikan pengetahuan dan pengalamannya menggunakan teknik wawancara dan observasi dalam mengumpulkan dan menganalisa data saat melaksanakan penelitian dan menyusun desertasinya terdahulu. Teknik wawancara dan observasi sangat sesuai digunakan pada metode penelitian kualitatif. Teknik ini digunakan untuk memperoleh berbagai perspektif dari responden penelitian terkait fenomena yang sedang diteliti karena mampu mengeksporasi secara induktif untuk memperoleh data yang lebih kaya.
Sedangkan, Bapak Lukman yang berbagi pengetahuan dan pengalaman tentang bagaimana menjalankan dan mengaplikasikan metode Delphi dalam penelitiannya, membuat para peserta diskusi lebih mudah memahami dan memperoleh gambaran konkret untuk menerapkan metode Delphi nantinya.
Diskusi dipandu oleh moderator yaitu Ibu Reny Maharani, Penelaah Teknis Kebijakan pada Biro SDM. Diskusi berjalan dengan sangat baik, dan terjawab sudah rasa penasaran para peserta tentang metode Delphi, wawancara, dan observasi dalam pelaksanaan penelitian.
Narasumber selanjutnya adalah Ibu Dewi Kaniasari, Kepala Subbagian Perpustakaan BPK RI yang memberikan informasi tentang koleksi dan layanan Perpustakaan BPK RI yang dapat dimanfaatkan oleh para peserta diskusi untuk mendukung penelitian. Hadir pula sebagai narasumber, Bapak Arief Wicaksono, Pustakawan Madya pada Perpustakaan Nasional yang mensosialisasikan e-resources yang dimiliki oleh Perpustakaan Nasional RI yang tentunya semakin memperkaya sumber-sumber informasi bagi para peneliti.