Tanding Buku di Final Bibliobattle

05 Januari 2024 Risa Trihastuti

Array

Jakarta – Perhelatan tanding final review buku dalam Lomba Bibliobattle digelar pada Kamis (4/1). Lomba ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 BPK RI dengan mengusung motto “know people through books, know books through people”. Digelar secara hybrid, kegiatan luring berlangsung di Ruang Pola Gedung Arsip Lantai 4 yang dihadiri oleh 97 orang dan secara daring melalui zoom meeting diikuti oleh 411 orang. Acara ini turut dihadiri oleh Tortama KN IV Bapak Laode Nusriadi, Tortama Investigasi Bapak Hery Subowo, dan Kepala Biro Humas dan KSI Bapak Yudi Ramdan Budiman.

Dalam sambutannya, Bapak Thomas Ipoeng Andjar Wasita selaku Wakil Ketua Bidang Lomba Seni dan Kreativitas Panitia HUT ke-77 BPK RI menyampaikan bahwa tujuan diadakannya Lomba Bibliobattle ini diantaranya meningkatkan minat dan kegemaran membaca di lingkungan BPK. Kegiatan ini juga diharapkan dapat memberikan informasi dan rekomendasi buku yang menarik dan bermanfaat kepada para pegawai. “Bibliobattle merupakan sarana berbagi pengetahuan melalui buku dalam kemasan yang ringan dan menyenangkan,” imbuhnya.

Juri pertama dalam lomba ini adalah Sushanty Chandradewi, Librarian Prodi Bahasa dan Kebudayaan Jepang, Universitas Darma Persada, Jakarta. Juri kedua adalah Sigit Rais, Pengembang Teknologi Pembelajaran pada Badiklat PKN BPK. Acara dipandu oleh moderator Suci Humaira Sophia, Analis Diklat pada Badiklat PKN BPK.

Hadir sebagai bintang tamu yaitu Staf Ahli Bidang Keuangan Pemerintah Daerah, Bapak Dadang Ahmad Rifa’i. Beliau meyampaikan review buku “The 7 Habits of Highly Effective People”. Buku self improvement karya Stephen Richards Covey ini memberikan kesan yang mendalam bagi beliau yang dibaca belasan tahun lalu. “Salah satu dari tujuh kebiasaan penting yang dijabarkan dalam buku ini telah saya diterapkan dalam kehidupan sehari-hari yaitu “think win-win” yang artinya kita harus selalu mencoba menemukan solusi supaya bisa meraih kemenangan untuk semua pihak,” tuturnya.

Lomba Bibliobattle sendiri terdiri atas tiga tahap, yaitu tahap penyisihan yang dilaksanakan pada 18 s.d. 29 Desember 2023 yang diikuti 26 orang peserta. Dilanjutkan dengan tahap semifinal yang dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting pada Rabu, 6 Desember 2023 dan diikuti oleh 6 orang semifinalis. Puncaknya, Final Lomba Bibliobattle ini diikuti oleh 3 orang finalis.

Finalis pertama adalah Mohammad Reza Aulia dari Auditorat Utama Investigasi yang mereview buku “Four Thousand Weeks: Time Management for Mortals”. Finalis kedua yaitu Singgih Setiadi dari BPK Perwakilan Provinsi Papua yang mereview buku “The Psichology of Money”. Finalis ketiga, Dika Putri Vindi Santika Anie dari Auditorat Utama Keuangan Negara VI yang mereview buku “Atomic Habits”. Pengumuman pemenang Final Lomba Bibliobattle ini akan disampaikan dalam Festival Seni dan Kreatifitas yang akan digelar pada Selasa, 9 Januari 2024 di Auditorium BPK.