Pernahkah kamu merasa sudah berjuang keras tetapi masih dianggap malas? Ada yang menghakimi kamu malas karena mendapat nilai jelek, padahal kamu sudah berlajar mati-matian. Ada yang menghakimi kamu malas karena target kerja tidak tercapai, padahal kamu sudah berhari-hari lembur untuk menyelesaikannya. Atau, kamu memang lebih suka rebahan? Nah, sebenarnya apakah kamu memang benar malas, atau ada hal lain yang membuatmu terlihat malas? Coba cari tahu melalui buku ini dan temukan solusinya. Karena sesungguhnya, ada kemalasan yang disebabkan oleh masalah emosi, sehingga perlu dicari tahu akar permasalahannya untuk membasmi rasa malas tersebut.